Kunjungan echo mini plant laboratorium
Sabtu (23/11), mahasiswa semester 5 dan beberapa semester 3 mengunjungi laboratorium Eco Mini Plant tempat Pak Zahrul Mufrodi menyelesaikan Disertasinya di UGM. Beliau juga merupakan salah satu dosen Teknik Kimia di UAD. Semua mahasiswa yang mengikuti kunjungan ini, berangkat bersama dari Kampus 3 UAD pukul 08.30 WIB dan sampai di UGM 09.00 WIB. Di laboratorium, Pak Zahrul banyak memperkenalkan dan menjelaskan semua rangkaian alat proses yang ada di dalam laboratorium tersebut. Dari beberapa alat proses yang ada, rencananya akan dipindahkan ke laboratorium UAD. Setelah Pak Zahrul memperkenalkan dan menjelaskan isi dari laboratoriumnya, kunjungan itu pun diakhiri dan para mahasiswa berpamitan untuk pulang. Semoga dengan adanya kunjungan laboratorium ini, kita menjadi lebih mempunyai gambaran bagaimana cara merancang alat pabrik yang baik dan benar.