Pengabdian Masyarakat Internasional di Sekolah Kebangsaan (SK) Gambang, Kuantan, Pahang, Malaysia
Pengabdian masyarakat internasional merupakan kegiatan pengabdian yang dilakukan oleh akademisi di lingkup luar negeri. Dimana kegiatan bisa berupa peningkatan kemampuan masyarakat dari segi teknologi, pendidikan ataupun peningkatan fasilitas pendukung untuk menunjang kegiatan positif di tempat pengabdian dilaksanakan. Delegasi mahasiswa dan dosen Fakultas Teknologi Industri UAD didalamnya termasuk 7 mahasiswa dan mahasiswi Teknik Kimia serta 1 orang dosen bapak Dr. Zahrul Mufrodi, S.T., M.T. yang sejak tanggal 19 april 2018 berangkat ke Universiti Malaysia Pahang untuk mengikuti i-FINOG 2018 dari tanggal 20 s.d. 22 april 2018 dimana tim Teknik Kimia berhasil membawa 2 Gold medal dan Eco-Friendly award. Setelah even i-FINOG 2018 selesai, delegasi FTI UAD berangkat ke Sekolah Kebangsaan (SK) Gambang, Kuantan, Pahang, Malaysia untuk melakukan kegiatan pengabdian internasional.
Kedatangan rombongan FTI UAD ini disambut baik oleh guru besar atau cekgu besar Sekolah Kebangsaan (SK) Gambang, Kuantan, Pahang, Malaysia. Adapun kegiatan pengabdian internasional ini berupa mural tembok sekolah agar gedung sekolah terlihat lebih baik dan menarik,
pojok pengenalan kata-kata dalam bahasa Inggris untuk membantu siswa belajar dan meningkatkan kemampuan bahasa inggris, menghias ruang makan dengan pelajaran bahasa inggris agar sebelum siswa ataupun guru meninkmati hidangannya bisa sambil belajar mengenali dan memahami kata-kata dalam bahasa inggris.