E-SPORTS MAHASISWA TEKNIK KIMIA 2021
Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta merupakan salah satu organisasi yang aktif dalam memberikan wawasan yang luas, menyebarkan informasi kepada seluruh mahasiswa Teknik Kimia dalam berbagai hal serta dapat menjadi media untuk mengembangkan potensi seluruh mahasiswa Teknik Kimia. Kegiatan e-sports dapat menjadi wadah untuk mengembangkan potensi, kerjasama dan mempererat tali persaudaraan mahasiswa Teknik Kimia.
E-sports atau electronic sports merupakan kompetisi permainan video game yang difasilitasi oleh sistem elektronik dengan jumlah pemain jamak (multiplayer). E-ports adalah sebuah cabang olahraga yang menggunakan strategi untuk melaksanakan pertandingan secara berkelompok atau secara individu. Pada awal tahun 2010, popularitas electronic sports semakin meningkat dengan adanya pengadaan kompetisi pemain profesional yang dapat mengembangkan berbagai macam permainan video game.
Kegiatan E-sports Teknik Kimia diadakan sebagai suatu kegiatan yang akan memfasilitasi pemain electronic sports untuk mengapresiasi ketangkasan dalam menyusun strategi dan kerja sama antar kelompok. Dengan mewujudkan tujuan organisasi mahasiswa, kami selaku panitia E-sports mengadakan turnamen e-sports yang akan menjadi ajang menarik bagi pemain electronic sports untuk menuangkan dan mengembangkan potensi mahasiswa Teknik Kimia dalam bidang olahraga elektronik. Kegiatan ini memiliki tema “Build Your Teamwork, Beat Your Enemy”.
Kegiatan E-Sports Teknik Kimia ini bertujuan untuk :
1. Sebagai sarana untuk mempererat tali silaturahmi peserta turnamen.
2. Sebagai sarana untuk mengembangkan potensi bidang olahraga elektronik.
3. Sebagai sarana untuk melatih penyusunan strategi dan kerja sama antar kelompok.
Adapun sasaran dari kegiatan ini adalah Mahasiswa Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan yang berjumlah 132 orang.
Kegiatan ini telah dilaksanakan pada :
Hari, Tanggal : Kamis, 27 Mei 2021 s.d. Minggu, 30 Mei 2021
Waktu : 18.00 s.d. 22.00 WIB
Tempat : Google Meet
Hasil dari kegiatan E-Sports Teknik Kimia ini adalah :
1. Mahasiswa/i Teknik Kimia berjumlah 132 orang. Mahasiswa/i yang mengikuti kegiatan sebesar 86% dengan rincian pada kompetisi PUBG Mobile sebanyak 37 orang, kompetisi Mobile Legends sebanyak 59 orang dan kompetisi Gartic sebanyak 18 orang.
2. Pada hari pertama diisi oleh kompetisi PUBG Mobile yang dimenangkan oleh mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2017 kelas B yang terdiri dari 4 orang, yaitu Chandra Akbar, Muhammad Setiyawan Ashari, Dwi Febri Pranoto dan M. Nur Adi Nugroho.
3. Pada hari kedua diisi oleh kompetisi Mobile Legends yang dimenangkan oleh mahasiswa Teknik Kimia angkatan 2019 kelas B yang terdiri dari 5 orang, yaitu Firdaus R, Ilham Habib H, Aditya Furqon Hidayat, Revansyah Maullana dan M. Imam Zulfi.
4. Pada hari ketiga diisi oleh kompetisi Gartic yang dimenangkan oleh mahasiswa
Teknik Kimia angkatan 2017 kelas C, yaitu Feriz Ilham Akbar.