Kunjungan Industri 2017(PT.Mitsubishi Chemical Indonesia, PT.Asahimas Chemical, PT. Pupuk Kujang Cikampek, Studi Banding Ke- UNTIRTA)
Kunjungan Industri 2017 adalah salah satu progam kerja dari departemen Kemitraan Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan, yang bertujuan memberikan pengalaman kepada mahasiswa serta memberikan gambaran tentang proses-proses kimia yang ada diindustri kimia sehingga mahasiswa mengetahui secara langsung kondisi real yang ada didalam industri. selain itu, Kunjungan Industri juga menjadi prasyarat bagi mahasiswa teknik kimia untuk melaksanakan kerja praktik.
Rombongan Kunjungan Industri 2017 berangkat dari Yogyakarta pada tanggal 15 oktober 2017 dengan diikuti oleh 98 peserta dan didampingi oleh 4 dosen pembimbing, sehingga rombongan dibagi menjadi 2 bus dan lama perjalanan selama 4 hari. tujuan Kunjungan Industri pada tahun ini adalah PT.Mitsubishi Chemical Indonesia, PT.Asahimas Chemical, PT. Pupuk Kujang Cikampek, dan dilanjutkan Studi Banding Ke- UNIVERSITAS SULTAN AGENG TIRTAYASA kemudian perjalanan kunjungan industri diakhiri dengan kunjungan ke pusat perbelanjaan cibaduyut dan pusat oleh-oleh Bandung.