Wisudawan Teknik Kimia Periode 23 Maret 2019 Meraih Peringkat Terbaik 2 Dan 4 Serta Lulusan Termuda
(Che) Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana Dan Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan Periode Maret 2019, berlangsung pada hari Sabtu 23 Maret 2019 di Gedung Jogja Expo Center (JEC) Jalan Janti, Jl. Wonocatur, Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, dengan mewisuda sebayak 884 lulusan, yang terdiri dari 771 wisudawan S1 dan 113 wisudawan S2. Sedangkan sebanyak 277 wisudawan tersebut meraih predikat cumlaude. Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana Dan Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan Periode Maret 2019, berlangsung pada hari Sabtu 23 Maret 2019, dibuka oleh Dr. H. Kasiyarno, M.Hum. (Rektor UAD).
Meraih Best Eco Friendly dan Gold Medal dan Award Pada Perlombaan international Festival Innovation on Green Technology (i-FINOG 2018) Universiti Malaysia Pahang, mahasiswa dari Program Studi Teknik Kimia Fakultas Teknologi Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) juga memperoleh Peringkat terbaik kedua wisudawan periode Maret 2019 dengan Indeks Prestasi Kumulatif 3,97 sama dengan perolehan Indeks Prestasi Kumulatif Peringkat terbaik pertama wisudawan, dari Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Bhekti A’inul Fiqih, hal tersebut disampaikan Rektor Universitas Ahmad Dahlan Dr. H. Kasiyarno, M.Hum. pada acara Sidang Senat Terbuka Wisuda Sarjana Dan Pascasarjana Universitas Ahmad Dahlan Periode 23 Maret 2019.
Hanifah Zahro dara kelahiran Sleman 04 Juni 1997 merupakan putri dari Bapak Wahyudi dan Ibu Rochmah. Saat ditemui reporter fakultas Hanifah menyampaikan Syukur Alhamdulillah, kami panjatkan hanya untuk Allah SWT yang telah banyak memberi nikmat kepada hambanya. Untuk menyelesaikan kewajiban kita dan membanggakan orang tua serta keluarga kita, semua itu tentunya tak lepas dari doa orang tua kita dan dari ridho Allah SWT. Jangan pernah melupakan Allah dalam setiap detik tarikan nafas kita, karena Allah SWT yang akan selalu membukakan segala pintu ridho kesuksesan kita semua.
Dari Program Studi Teknik Kimia juga meraih Peringkat keempat wisuda terbaik oleh Aji Ridho Pangestu dengan IPK 3,95. Predikat lulusan termuda diraih oleh lulusan Teknik Kimia Adelia Zelika dengan IPK 3,75. Selamat kepada lulusan dari Program Studi Teknik Kimia untuk Wisuda Periode 23 Maret 2019.
/(ns)