Tim Chem-E-Car Meraih The Most Favourite dan The Best Poster Exhibition T-Days 2019
(Che) Dengan tema “Innovation in Technology Color Up and Cange the Word” Technology Day’s (T-Days) yang ke 9 kembali digelar pada tanggal 28-30 November 2019. Berbagai rangkaian acara digelar pada rangkaian acara tersebut seperti Lomba Porseni, Lomba Karya Tulis Ilmiah Internasional, Pameran Innovasi Teknologi (Expo), Seminar Kewirausahaan, Bazar, dan Entertaintment.
Rangkaian acara T-Days #9 salah satunya Pameran Innovasi Teknologi (Expo), acara ini diselenggarakan pada hari Jumat 29 November 2019 di Halaman Parkir Kampus IV Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Acara ini menampilkan produk inovasi teknologi yang dibuat oleh mahasiswa yang bertujuan menjadi wadah bagi mahasiswa dalam menuangkan ide dan gagasannya.
Peserta Pameran Innovasi Teknologi (Expo) diikiuti oleh perguruan tinggi negeri maupun swasta di Indonesia, seperti : Universitas Brawijaya, Uiversitas Respati Yogyakarta, Universitas Diponegoro Semarang, Universitas Ahmad dahlan, dll.
Produk inovasi yang dipamerkan pada expo tersebut adalah : alat penyortir buah, Aplikasi Mobile Sistem Informasi Gotong Royong, penyimpan ikan nelayan, alat pijat akupuntur, robot terbang, robot tari, robot sepak bola, pembangkit listrik tenaga angin, inovasi teknologi pangan, maupun Kandang sapi perah dengan tenaga surya, dan Chem E-Car.
Menurut salah satu peserta pameran Tim “Chem-E-Car merupakan klub yang bertujuan mendesain dan membuat mobil berukuran kecil (seukuran kotak sepatu). Mobil ini digerakkan dari reaksi kimia sehingga dapat membawa beban tertentu pada jarak tertentu pula hingga akhirnya berhenti pada jarak yang sudah ditentukan, pada race tertentu dengan kesalahan yang minimal.
Alhamdulillah, pada acara Exhibition Technology Day’s (T-Days) yang ke 9 Tim dari Program Studi Teknik Kimia yaitu Tim Chem-E-Car yang terdiri dari Aditya Eko Saputro, Sri Wahyu Rahmasari, dan Wahid Sariyono meraih The Most Favourite dan The Best Poster.
/(ns)